Welcome to Smart School Al-Haamidiyah

Selamat Datang Ke dalam dunia pendidikan cerdas "Smart School Al-Haamidiyah", sebuah paradigma baru dalam dunia pendidikan yang menitikberatkan pada pembentukan karakter insan-insan kepada taqwa, cerdas dan inovatif.

Senin, 21 Maret 2011

Kegiatan Belajar Mengajar


Kegiatan pembelajaran di kelas dilakukan melalui model pembelajaran partisipatif dengan menggunakan berbagai media. Dengan model ini proses pembelajaran terjadi  komunikasi yang aktif dari berbagai arah sehingga demokratisasi dalam pembelajaran terjadi secara terbuka. Semua siswa diberikan kesempatan untuk berani bertanya, mengemukakan pendapat, dan berargumentasi. Siswa pun diajarkan untuk pandai menghargai pendapat yang berbeda.
                Kegiatan pembelajaran tidak hanya dilakukan di dalam kelas, tetapi juga dilakukan diluar kelas. Misalnya di taman, lingkungan masyarakat sekitar SD Smart School Al-Haamidiyah, dan perpustakaan. Kegiatan belajar juga tidak terbatas pada tatap muka di dalam kelas dengan guru tetapi siswa juga diberi kesempatan untuk memperluas wawaan pengetahuannya yakni melalui studi ke beberapa tempat atau obyek yang berkaitan dengan mata pelajaran atau bidang studi yang ada, seperti kunjungan ke Taman Mini Indonesia Indah, LPPT Indonesia, dan lain-lain. Dengan mengadakan kunjungan ke berbagai tempat tersebut, siswa dapat mengasah, menguji semua teori dan konsep yang mereka dapat selama di sekolah sehingga siswa mendapatkan pengalaman belajar secara komprehensif. Selain itu, kegiatan pembelajaran juga diterapkan melalui tekhnik-tekhnik pembelajaran interaktif untuk menambah dan mengembangkan kemampuan serta daya serap siswa terhadap materi pelajaran, seperti
a.       Memanfaatkan media OHP, slide, Televisi, ataupun video pembelajaran baik di ruang kelas ataupun di ruang audio visual
b.       Memanfaatkan perpustakaan dan internet
c.       Memanfaatkan laboraturiom IPA computer

Prinsip kegiatan belajar mengajar di Smart School Al-haamidiyah menitikberatkan pada :
1.       Active Learning
2.       Berorientasi pada kebutuhan anak dengan berpegang pada tugas perkembangan
3.       Belajar melalui bermain (Fun Learning)
4.       Kreatif dan Inovatif
5.       Lingkungan belajar yang kondusif
6.       Mengembangkan ketrampilan hidup (Life Skill Building)

B.       Waktu Belajar

SD Smart School Al-Haamidiyah menerapkan program ”one day School”, dengan waktu belajar sebagai berikut :
Kelas 1 – 3            : Senin – Jum’at  (Jam 07.00  -  14.15 WIB)
Kelas 4 – 5            : Senin – Jum’at  (Jam 07.00  -  15.15 WIB)